Responsive image

KAMPUNG KOPI KLUNCING : SURGA BAGI PARA PECINTA KOPI JAVA IJEN RAUNG

Kopiraisa.com – Kluncing merupakan salah satu dari beberapa dusun yang ada di Desa Sukorejo. Sekitar 95% penduduk disini bermata pencaharian sebagai petani kopi. Produk-produk kopi yang dihasikan adalah jenis kopi arabika dan robusta Java Ijen Raung. Inilah latarbelakang terbentuknya Kampung Kopi Kluncing pada tahun 2017 oleh Mohammad Ishak.

“Kedai ini dinamakan Kampung Kopi Kluncing karena saya bertujuan ingin mengangkat wilayah ini yang sebagian mata pencaharian masyarakatnya adalah petani kopi,” tuturnya.

 

Kedai kopi ini adalah bentuk suatu dukungan dari Kepala Desa yang sangat mendukung penuh potensi yang ada di Desa Sukorejo. Disini menyediakan kopi Robusta dan Arabika unggulan khas Bondowoso.  Dengan harga yang sesuai dengan kualitas kopi.

 

Dulu sangat sulit menyicipi kopi Bondowoso. Dengan konsep Kampung Kopi ini Ishak ingin terus mendorong pengembangan kreasi kopi yang juga bersinergi dengan wisata. Apalagi letakanya yang sangat strategis di jalur utama menuju Wisata Kawah Ijen, ditambah lagi dengan potensi obyek wisata yang dimiliki Desa Sukorejo berupa kebun kopi, air terjun, dan berbagai tempat indah lainnya membuat tempat ini cocok sebagai tempat beristirahat sebelum menikmati wisata yang ada. 


Ishak bermimpi bisa mempertemukan dan mempersatukan masyarakat di nusantara melalu kopi Java Ijen Raung di Kampung Kopi Kluncing. Apalagi kualitas kopi khas Bondowoso memilki kuatlitas yang tidak kalah saing dengan jenis kopi lainnya.

 

“Meskipun saya tidak punya kebun atau modal secara material, tapi saya tetap mempunyai cita-cita yang tinggi dengan bermodal pengalaman dalam dunia marketing,” lanjutnya.

 

Selain itu Ishak berharap agar ada dukungan untuk menata tempat ini agar lebih agus untuk menambah ketertarikan pengunjung/ wisatawan jalur ijen. Ishak yakin bahwa di tempat inilah nanti mimpinya akan diwujudkan. Untuk menjadikan daerahnya menjadi surganya kopi khas Java Ijen Raung.